Polres Kukar

Perayaan HUT KORPRI ke 45, Rasa Syukur Polres Kukar Potong Tumpeng

Polres Kukar

Kapolres Kukar AKBP Fadillah Zulakarnaen saat potong tumben perayaan HUT Korpri ke 45 diruang Tri Brata Polres Kukar

HUMAS RESKUKAR – Dalam perayaan hari jadi Korp Pegawai Republik Indonesia (Korpri) yang Ke-45, Kapolres Kukar AKBP Fadillah Zulkarnaen, Waka Polres Kukar Kompol Andre Anas beserta Para Kabag, Kasat, dan Personil memberikan ucapan selamat dengan perayaan pemotongan tumpeng pada Selasa (29/11/16) Pukul 08.30 Wita diruang Tri Brata Mako Polres Kukar.

Kegiatan diawali dengan sambutan Kapolres Kukar, pembacaan doa kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng sebagai simbol dimulainya awal yang baru pada hari jadinya untuk para PNS yang bekerja di Instansi Kepolisian terutama Polres Kutai Kartanegara.

AKBP Fadillah Zulkarnaen juga menyampaikan dalam sambutannya soliditas sesama harus di utamakan demi mendukung visi dari kepegawaian.”Modal soliditas harus ditonjolkan sehingga akan mendukung reformasi birokrasi dan mewujudkan visi Pegawai Negeri yang berintegritas, profesional dan sejahtera.”Ucapnya.

Seluruh Perwira serta personil yang berada di dalam ruangan tersebut juga tak luput memberikan selamat atas perayaan hari jadi Korpri yang ke-45.

“Semoga dihari jadi yang ke-45 ini para Korps Pegawai Republik Indonesia semakin berkembang dan mampu dalam segala hal dan selalu berkarya dan siap menghadapi tantangan kedepan, tutup Kapolres Kukar AKBP Fadillah Zulkarnaen.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *