Polri bekerja sama dengan Forum Komunikasi Doa Bangsa (FKDB) untuk mendukung pembangunan pertanian berkelanjutan di Indonesia. Kolaborasi ini diresmikan melalui penandatanganan perjanjian kerja sama pada Rapat Kerja Teknis Polri 2024, dengan fokus meningkatkan produktivitas dan kualitas padi, jagung, dan kedelai. Kabaharkam Polri Komjen Pol. Dr. Mohammad Fadil Imran, M.Si., menegaskan komitmen Polri dalam mendukung ketahanan pangan nasional, sementara Ketua Umum FKDB, Cucup Ruhiyat, mengapresiasi dampak positif kerja sama ini terhadap kesejahteraan petani. #NusantaraUntukIndonesia Wujudkan Generasi Emas

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *