Polsek Samboja Lakukan Pengecekan Kendaraan Dinas dan Senpi Organik Secara Berkala

KUKAR – Polsek Samboja melaksanakan kegiatan apel pengecekan terhadap kendaraan dinas (ranmor) dan senjata api (senpi) organik, pada Jumat (9/8/2024).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Samboja, IPTU Sutomo, berlangsung di Mapolsek Samboja.

Sebanyak 30 unit kendaraan dinas roda dua yang diperiksa. Dari jumlah tersebut, 27 unit dinyatakan dalam kondisi baik, 2 unit mengalami kerusakan ringan, dan 1 unit mengalami kerusakan berat.

Kapolsek Samboja Iptu Sutomo menerangkan, untuk kendaraan roda 4, ada sebanyak 3 unit kendaraan yang diperiksa. Dengan hasil 1 unit dalam kondisi baik dan 2 unit mengalami kerusakan ringan.

Kapolsek pun turut memeriksa kondisi 22 pucuk senjata api organik, dan seluruhnya dalam kondisi lengkap serta siap digunakan.

Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan operasional seluruh peralatan dan kendaraan dinas. Serta memastikan bahwa senjata api organik dalam kondisi baik dan dapat digunakan sesuai kebutuhan.

Kapolsek Samboja, IPTU Sutomo, menyampaikan bahwa pengecekan ini akan rutin dilakukan untuk memastikan semua peralatan dinas selalu dalam kondisi siap pakai guna mendukung kinerja kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Samboja.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *