5 (lima) anak yang sedang ngelem di Pinggir jalan depan ruko warga mangkurawang diamankan oleh piket patroli polsek tenggarong

Polres kutai Kartanegara – Fenomena Menghisap Lem (Ngelem) yang marak di Kota Raja, kutai Kartanegara masih saja terjadi hingga saat ini, seperti apa yang terjadi di kelurahan Mangkurawang, Selasa (06/06/2017) dini hari.
5 (lima) anak yang sedang ngelem di Pinggir jalan depan ruko warga diamankan oleh piket patroli sebelum diserahkan ke Polres Kutai kartanegara.
“Benar, tadi jam 02.00 dini hari Saya mendapatkan informasi dari warga mangkurawang yang telpon saya dan beliau bilang bahwah telah mengamankan anak-anak ngelem di depan rukonya dan setelah saya menelepon Piket Patroli. Piket Patroli bersama KaSPK mendatangi TKP dan sudah ada 5 anak yang sudah diamankan oleh warga,” ucap Personil Polres Kukar Bripda Nanda DF.

Menanggapi fenomena ngelem di kalangan anak-anak, Polres Kutai Kartanegara khususnya para Bhabinkamtibamas rutin melaksanakan sambang dan memberikan himbauan kepada toko bangunan yang ada di wilayah hukum Polres Kutai Kartanegara Selatan agar tidak menjual lem kepada anak-anak dan remaja karena rentan untuk disalahgunakan.”Bhabinkamtibmas sudah menyebarkan Surat Edaran kepada Pemilik Toko Bangunan agar tidak menjual lem kepada anak-anak dan remaja, Jadi apabila ada Pemilik Toko yang kedapatan menjual lem akan diberikan sanksi administrasi dari Pemerintah Kutai Kartanegara.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

10 − 3 =