Cegah Peredaran Narkotika Jelang Pergantian Tahun, Polres Kukar dan BNK Kukar gelar Razia di Tempat Hiburan Malam

HUMAS RESKUKAR – Kepolisian Resor Kutai Kartanegara bersama BNK (Badan Narkotika Kabupaten) melakukan razia peredaran narkotika khususnya di tempat hiburan malam yang berada di wilayah Tenggarong menjelang pergantian Tahun baru. Sabtu (29/12) pukul 23.00 Wita.

Dalam pemeriksaan tersebut dipimpin oleh Kasat Narkoba Polres Kukar Iptu Romy,S.H. Selain menggeledah dan memeriksa barang bawaan, petugas juga melakukan tes urine kepada pengunjung yang dicurigai.

Razia diawali dengan mendatangi tempat hiburan karoke di kawasan Jl. Gunung Belah Kec. Tenggarong yaitu “Oke Odah Karoke”. Pengunjung sempat kaget saat petugas datang memeriksa tiap-tiap room karoke. Tak hanya itu, semua pengunjung juga dilakukan pemeriksaan badan dan barang bawaan serta Tes urine di lokasi, 2 orang negatif mengkonsumsi Narkoba.

Selanjutnya Razia dilaksanakan di tempat Karoke “Happy Puppy” Jl. K.H. Akhmad Muksin Kec.Tenggarong. Sebanyak 17 pengunjung dilakukan pemeriksaan badan dan barang bawaan serta Tes urine dilokasi, dan dari hasil yang didapat, semuanya negatif mengkonsumsi narkoba.

Terakhir petugas melanjutkan pemeriksaan ke Tempat Hiburan Malam/ Pub “D’Rock” tepatnya di Jl. Pahlawan Kec. Tenggarong, satu persatu pengunjung maupun pemandu lagu dilakukan pemeriksaan badan dan barang bawaan serta Tes urine. Hasilnya pengunjung yang diperiksa sebanyak 19 orang diantaranya 8 orang positif dan 11 orang negatif mengkonsumsi narkoba.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

thirteen + 14 =