Pos

Polsek Loa Janan

AKP Urdianta Asta Batalyeri “ Polisi Sahabat Anak Tanamkan Kecintaan Anak Pada Polisi “

Polsek Loa Janan

Tampak anak anak sangat antusias dengan kedatangan ketiga sosok Polisi dari Polsek Loa Janan, Kemarin, Kamis (08/12/2016)

HUMAS RESKUKAR –  Siswa-siswi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dari  Rumah Singgah Jalan Mulawarman Desa Loa Duri Ilir, Kecamatan Loa Janan, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Kemarin (08/12/2016) pada pukul 08.30 wita, kedatangan 3 personil dari Polsek Loa Janan, Brigpol Wahyudi Aminudin, Bripda Dian Puspita Sari dan Bripda Noor Yeni Setyawati, kali ini mengadakan kunjungan pengenalan bersama Polsek Loa Janan dengan tujuan pembelajaran terhadap keberadaan sosok Polisi Sahabat Anak (PSA).

“Tadi sangat menyenangkan bisa bertemu dengan adik-adik kita kemudian mereka sangat antusias sekali, banyak juga yang bertanya dan ada juga yang bercita-cita ingin jadi Polisi, Ujar Brigpol Wahyudi Aminudin disela acara saat menyampaikan kesannya.

Di tempat terpisah, Kapolres Kukar AKBP Fadillah Zulkarnaen melalui Kapolsek Loa Janan AKP Urdianta Asta Batalyeri mengatakan “ kegiatan  ini dilakukan untuk menanamkan kecintaan anak-anak kepada polisi. Selain itu dengan ditanamkan sejak dini, diharapkan para siswa ini kelak bisa lebih disiplin dan mematuhi segala pelaturan lalu lintas. “Bukan itu saja, dengan kegiatan ini diharapkan anak-anak tidak takut kepada polisi, sebab selama ini jika melihat polisi, mereka takut,” ungkapnya.

Selain itu, lanjutnya, kalau Polisi Sahabat Anak, yang dilaksanakan bermain sambil belajar ini diharapkan memberikan pengetahuan kepada anak usia dini tentang sejumlah tanda atau rambu lalu lintas. Dengan harapan anak lebih mengenal bagaimana polisi dalam menjalankan tugasnya. Program seperti ini patut ditanamkan di setiap sekolah. Hal ini, kelak bisa menekan tingkat kenakalan anak sekolah, ujarnya.

Ia juga menambahkan, apabila ada sekolah lain yang menginginkan kehadiran kami di Sekolahnya, kami dari Kepolisian sangat mengapresiasi. “Silahkan undang kita untuk jadi narasumber kita malah senang jangan sungkan.” Tutup Kapolsek Loa Janan Urdianta Asta Batalyeri (Dik25)