Pos

Polres Kukar

Cegah Barang Terlarang Masuk Keruang Tahanan, Petugas Jaga Periksa Barang Bawaan Pembesuk

Polres Kukar

Petugas jaga Tahanan saat lakukan pemeriksaan barang bawaan warga yang akan besuk sebelum masuk keruang tahanan

HUMAS RESKUKAR – Personel tugas jaga tahanan Satuan Sabhara Polres Kutai Kartanegara (Polres Kukar), melakukan pemeriksaan terhadap barang bawaan warga yang akan besuk tahanan yang berada di rutan Mapolres Kukar, Kamis (15/12/2016) pukul 13.00 hingga pukul 15.00 Wita.

Kegiatan semacam ini merupakan kegiatan rutin bagi personel yang bertugas jaga tahanan, dengan tujuan agar para pembesuk diketahui identitasnya, menjaga agar makanan yang diserahkan kepada tahanan benar-benar aman dan dapat mencegah barang yang memang tidak boleh masuk ke dalam ruang tahanan dan untuk mengantisipasi terjadinya celah untuk para tahanan kabur.

Kapolres Kukar AKBP Fadillah Zulkarnaen melalui Kasat Sabhara Polres Kukar AKP Bitab Riyani menjelaskan  “Setiap hari, ada enam petugas yang berjaga dalam 12 jam. saat jadwal besuk, petugas jaga memeriksa barang bawaan pembesuk untuk menghindari hal yang tidak diinginkan, kemudian setiap pagi dan malam hari Kepala Sentral Pelayanan Kepolisian (SPK) serta piket jaga secara rutin melakukan pengecekan dalam ruang tahanan, mulai dari atap hingga tembok dan jeruji tahanan. ungkapnya.

Ditambahkan juga, makanan para pembesuk diperiksa satu-satu oleh petugas, agar tidak ada yang bawa makanan dalam panci kemudian didalamnya ada senjata tajam. Yang bisa masuk ruang tahanan hanya makanan dan minuman saja, sarung tidak boleh masuk ruang tahanan. Handuk bisa tapi yang kecil, celana panjang juga tidak boleh, jelas Kasat Sabhara Polres Kukar AKP Bitab Riyani.(Dik25)