Polsek Muara Jawa Lakukan Monitoring Seleksi Tertulis Anggota PPS

KUKAR – Polsek Muara Jawa, melakukan monitoring terkait pelaksanaan seleksi tertulis anggota PPS di Muara Jawa, pada Sabtu (18/5/2024) sekitar pukul 13.00 WITA. Bertempat di Kantor Camat Muara Jawa yang berlokasi di Jalan Ir Soekarno RT 14 Kelurahan Muara Jawa Ulu, Kecamatan Muara Jawa.

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, di antaranya Aiptu Didik Arifin selaku Kanit Intel Polsek Muara Jawa, Bripda Fernik Yuda Fernanda selaku Banit Intelkam Polsek Muara Jawa, Raza Sastra Wihaya dari staf KPU Kabupaten Kutai Kartanegara, serta Bapak Muin, Ketua PKK Kecamatan Muara Jawa beserta stafnya. Sebanyak 38 peserta, terdiri dari 24 laki-laki dan 14 perempuan, turut berpartisipasi dalam seleksi ini.

Kapolsek Muara Jawa IPTU Dedik Indria Prasetyo mengatakan Pengumuman kelulusan seleksi tertulis akan disampaikan pada tanggal 20 Mei 2024. Selanjutnya, kegiatan tes wawancara dijadwalkan pada tanggal 23 Mei 2024.

Sementara itu, Penetapan anggota PPS Kecamatan Muara Jawa akan diumumkan pada tanggal 25 Mei 2024, dan pelantikan akan dilaksanakan pada tanggal 26 Mei 2024.

Perlu dicatat bahwa setelah tes tertulis selesai, soal-soal yang digunakan dalam seleksi langsung dimusnahkan dengan cara dibakar oleh panitia.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ten − 9 =